Amurang – Sedikitnya 286 honor daerah kategori dua (Honda K2) Minahasa Selatan lulus seleksi. Hal ini dibenarkan Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Minsel Drs Roy Tiwa, saat dihubungi BeritaManado.com, Sabtu (15/2/2014).
“Hasil pengumuman ini kami terima dari Kementrian PAN-RB melalui BKN pukul 22.00 wita tadi malam dari,” ujar Tiwa.
Ia menjelaskan, ke 286 CPNS Minsel ini tinggal menunggu surat ketetapan dari KemenPAN-RB. Dan bagi yang tidak lulus seleksi bisa mengikuti CPNS tahun 2014.
“Mereka yang tidak lulus seleksi Honda K2 bisa mengikuti CPNS jalur umum, hanya saja sharus umur maksimal 35 tahun,” kata dia.
Selain itu, mereka masih berpeluang untuk diangkat menjadi tenaga kontrak Pemkab Minsel, tetapi ini juga harus melihat kondisi dan kemampuan keuangan yang ada. (Sanly Lendongan)