Bitung – Impian Kota Bitung terbebas dari rabies terus diupayakan Dinas Kehutanan, Pertanian dan Ketahanan Pangan. Buktinya, menurut Kadis Kehutanan, Pertanian dan Ketahanan Pangan, Lisje Macawalang, di tahun 2013 nanti pihaknya telah menyediakan 130 ribu botol vaksin rabies.
“Dalam APBD 2013, kami telah mengganggarkan Rp 40 juta untuk pengadaan vaksin atau 130 ribu botol vaksin,” kata Macalawang, Kamis (8/11).
Jumlah vaksin ini sendiri menurutnya sudah bisa mengakomodir semua hewan yang selama ini belum tercover vaksin rabies. Karena populasi hewan yang ada di Kota Bitung yakni anjing, kucing dan kera sebanyak 28 ribuan yang terdata.
“Dari 28 ribuan populsi hewan, masih banyak yang belum terdeteksi atau terbilang binatang liar. Dan kita berharap bisa tercover di 2013 nanti dengan 130 ribu botol vaksin yang telah disiapkan,” katanya.
Pun demikian, ia tetap menghimbau agar warga tetap waspada terhadap gigitan anjing. Baik yang dipelihara ataupun yang masih liar selama belum memastikan hewan telah di baksin rabies.(enk)