MANADO – Siang tadi, Fakultas Ekonomi (Fekon) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado kembali melepas 172 lulusan pada program Magister Managemen, Magister Ilmu Ekonomi, Magister Akuntansi, Pendidikan Profesi Akuntansi dan Program Sarjana Ekonomi Gelombang III tahun Akademik 2011/2012 yang dilaksanakan di Manado Convention Center (MCC).
Dekan Fekon Unsrat Prof Dr David Saerang SE MCom (Hons) dalam kesempatannya mengatakan, Fakultas Ekonomi Unsrat tahun ini akan mengusulkan program Doktor Ilmu Ekonomi dan Ilmu Akuntansi. Sehingga diharapkan para lulusan yang ada sekarang bisa lanjut program doktor di Unsrat.
“Sekarang kita ada telah memiliki program doktor ilmu managemen. Kedepan akan ditambah lagi untuk program Doktor Ilmu Ekonomi dan Ilmu Akuntansi. Untuk itu, bagi mereka yang sekarang sudah bergelar magister, bisa diteruskan ke program doktor,” pesan Saerang.
Dalam kesempatan tersebut, Walikota Kotamobagu Drs Hi Djelantik Mokodompit ME juga berhasil menyelesaikan studi pada program Magister Ekonomi. “Ini adalah kebanggaan bagi saya dan ilmu yang didapat ini akan digunakan untuk mensejahterahkan masyarakat,” ujar Mokodompit.(is)